rn

Account Management

“Telling lies does not work in advertising. The most powerful element in advertising is the truth.”

Setelah sekian banyak jenis pekerjaan yang dijalani, akhirnya di advertising agency inilah Dani menemukan passion nya. 17 tahun berkarya di Matari, pria berlatar belakang pendidikan arsitektur ini belajar dari nol mengenai dunia advertising dan marketing, baginya Matari adalah sekolah, tempat belajar, belajar ilmu, belajar bekerja secara tim, belajar mengenal rekan kerja dan belajar menghasilkan karya terbaik.

 

Telah menangani berbagai jenis pekerjaan, baik ATL maupun BTL dari berbagai macam klien, seperti automotive, cigarette, banking, dan corporate, Dani selalu berprinsip Matari dan klien selalu belajar dan berkembang bersama, selalu memposisikan klien sebagai partner kerja agar bisa mendalami, memahami serta mengerti karakter produk mereka, sehingga dapat men-deliver apa yang klien butuhkan bukan sekedar yang klien inginkan.

 

Di waktu senggang Dani masih meluangkan waktu untuk bermain musik, nonton film dan sepak bola.